Social Icons

Thursday, June 11, 2015

Bayu Ramli Peragakan Batik Magelang

Kekayaan batik khas Magelang menarik perhatian Bayu Ramli, Pemilik Exisít Modelling Semarang. Bayu yang memiliki murid model-model terbaik Jawa Tengah bersemangat ketika menampilkan batik khas Kota Tidar itu di atas panggung Festival Jamu dan Kuliner, Sabtu (6/6) malam.


Sebanyak 10 model wanita cantik dan pria ganteng tampil di hadapan ratusan penonton. Mereka anggun berlenggaklenggok di atas dan di depan latar panggung sambil sesekali tersenyum manis. Para model seolah mengajak masyarakat mengenakan batik seperti mereka.

Masyarakat yang menyaksikan begitu antusias melihat aksi model, sambil sesekali mengabadikan dengan kamera. Dengan diiringi musik disco sentuhan DJ Ocka Diamondika (16), masyarakat terlihat sangat menikmati fashion show itu. ”

Tidak hanya kali ini saya bawa model-model untuk peragaan busana di Magelang. Tapi, kali ini sangat beda, karena yang ditampilkan adalah batik-batik khas Magelang,” ujar Bayu Ramli di sela-sela acara.

Motif Apik

Ia menilai, batik khas Magelang memiliki motif yang apik dan warna-warna beragam. Termasuk memiliki ciri khas yang tidak dimiliki daerah lain, seperti Pekalongan atau Solo. Hal ini membuat penampilan para model malam itu begitu menarik, mengingat batik yang dikenakan juga apik.

”Di sini saya ingin menunjukkan kepada masyarakat, batik Magelang tidak kalah menarik dari batik daerah lain. Banggalah warga Magelang yang memiliki ciri khas batiknya sendiri, yang saya harap akan terus berkembang,” katanya.

Batik yang dipakai para model berasal dari beberapa perajin batik yang tergabung dalam Paguyuban Batik Magelang. Bahkan, Bayu mengikutsertakan para perajin tersebut ke atas catwalk dengan tujuan masyarakat lebih mengenal mereka.

Yupita (38), Pemilik Batik Srikandi, salah satunya. Ia menampilkan tujuh buah koleksi yang dikenakan para model. Di antaranya bermotif suruh ayu, trunan, bayeman, dan lainnya. Wanita berhijab itu pun terlihat antusias memakaikan batiknya ke model.

”Baru dua kali ini saya ikut fashion show dan baru pertama kali dengan Bayu Ramli. Tentu senang bisa terlibat di sini dan saya harap batik Magelang makin populer,” tuturnya.

Senada disampaikan Kelik Subagyo (43), Pemilik Galeri Batik Soemirah, bahwa fashion show kali ini sangat berarti baginya. Pasalnya, pamor batik Magelang akan semakin meningkat dan harapan perajin kian maju akan mudah terwujud.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Miliki Segera

 photo BP128.jpg

Minat? Klik Gambarnya

 photo BP129.jpg

Klik Gambar

 photo BP127.jpg
 
Blogger Templates